Amankan Pemilu, Polresta Deli Serdang Laksanakan Apel Gelar Pasukan Ops Mantap Brata Toba 2023 – 2024

    Amankan Pemilu, Polresta Deli Serdang Laksanakan Apel Gelar Pasukan Ops Mantap Brata Toba 2023 – 2024

    DELISERDANG - Bertempat di Lapangan Alun-Alun Pemkab Deli Serdang, Polresta Deli Serdang bersama Instansi terkait menggelar kegiatan apel gelar pasukan Operasi Mantap Brata Toba Tahun 2023 - 2024 dalam rangka menghadapi rangkaian kegiatan pemilu 2024 yang tertib dan damai. Selasa (17/10/2023).

    Apel gelar pasukan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Deli Serdang AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo, SIK, yang turut didampingi oleh Bupati Deli Serdang H. Ashari Tambunan dan Dandim 0204/DS Letkol Czi. Yoga Febrianto, SH, MSi.

    Kegiatan ini pun turut dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Deli Serdang, jajaran TNI-Polri, KPU, Bawaslu, Satpol PP, Dishub, Para Tamu Undangan serta personil gabungan peserta apel gelar pasukan.

    Dalam amanat bapak Kapolri yang dibacakan oleh Kapolresta Deli Serdang, AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo, SIK., mengatakan apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana prasarana operasi mantap brata 2023-2024, sehingga pemilu 2024 diharapkan dapat terselenggara dengan aman dan lancar.

    “Melihat pentingnya hal tersebut, maka seluruh komponen bangsa tentunya harus berpartisipasi guna mensukseskan pemilu 2024. Terlebih lagi pemilu 2024 memiliki kompleksitas tersendiri karena dilaksanakan secara serentak dengan rentang waktu yang berdekatan, wilayah yang luas, Geografis yang beragam serta melibatkan jumlah pemilih yang besar.” Ucap Kapolres.

    Kapolresta Deli Serdang AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo, SIK, menghimbau agar masyarakat senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan bangsa ikut berpartisipasi dalam menjaga, stabilitas kamtibmas pada pemilu 2024 nanti.

    deliserdang sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Masyarakat Sumatera Utara Minta Kapolri...

    Artikel Berikutnya

    Dianggap Tegas, Tokoh Masyarakat: Kombes...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ikuti Seminar Nasional, Pjs Bupati Asahan Berikan Apresiasi Kepada PPMA
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Kemenparekraf Apresiasi ASDP Bangun Destinasi Bakauheni Harbour City
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 di Waterfront City Pangururan Berlangsung Meriah
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 Danau Toba, ASDP Catat Kenaikan Trafik Capai 12 Persen
    Kemenparekraf Apresiasi ASDP Bangun Destinasi Bakauheni Harbour City
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara
    Pangulu Nagori Tonduhan Terlibat Kampanye Terselubung, Bawaslu Simalungun Diminta Jangan Tutup Mata
    Pemprov Sumut Gelontorkan Anggaran 15 Miliar Sukseskan Aquabike Jetski World Championship 2024
    Sambut Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60, Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Gelar Donor Darah
    30.625 Pengunjung dan 8.823 Kendaraan Padati Kawasan Bakauheni Harbour City Selama Momen Libur Lebaran Idul Fitri 1445
    Anak Balita Saksikan Permainan Judi Tembak Ikan, Kapolres Pelabuhan Belawan Diam Saja
    Sukseskan Aquabike World Championship 2023, Kepala Dinas Kominfo Sumut Dorong Tuan Rumah Gencarkan Penyebaran Informasi
    DPRD Sumut dan PTPN IV Sepakati Areal Perkebunan Unit Laras Dijadikan Percontohan Integrasi Perkebunan dan Peternakan

    Ikuti Kami